Fakultas Kedokteran UK Maranatha

Integrity • Care • Excellence

Perhimpunan Alumni Dokter Maranatha Angkat Tiga Anggota Kehormatan

diupload pada: 28 September 2024
Share artikel berita ini

Perhimpunan Alumni Dokter Maranatha (Padma) mengangkat tiga anggota kehormatan dan menggelar serangkaian acara pada 22 September 2024, berlokasi di Hotel Indigo, Bandung. Rangkaian kegiatan terdiri dari bakti sosial, rapat kerja, seminar kesehatan, dan pengangkatan anggota kehormatan.

“Semuanya bertujuan untuk memberikan sumbangsih Padma kepada masyarakat,” kata dr. Luciana Anggraeni, Ketua Pelaksana kegiatan tersebut. Selain itu, dr. Luciana menjelaskan bahwa rangkaian kegiatan juga bertujuan untuk mengembangkan organisasi dan memberikan pencerahan bidang kesehatan.

Ketiga anggota kehormatan yang diangkat adalah Freddy Wawo Unsulangi, Slamet Taslim, dan Sulistya Inggita Soeyanto.

Padma memberikan penghargaan kepada ketiganya atas jasa dan dedikasi terhadap Fakultas Kedokteran Maranatha dan khususnya terhadap Padma.

“Kriteria anggota kehormatan adalah orang-orang yang memiliki jasa besar, tidak harus dokter,” ujar dr. Adrian Suhendra, Sekjen Padma. Ia mengatakan bahwa ketiga sosok yang diusulkan memenuhi kriteria tersebut.

 

Peran di Tengah Masyarakat

 

Sekretaris Umum Universitas Kristen Maranatha, Robby Yussac Tallar, Ph.D. mengucapkan selamat atas suksesnya penyelenggaraan acara, juga atas pengangkatan anggota kehormatan Padma.

“Selamat untuk ketiga anggota kehormatan yang baru saja diangkat. Semakin sukses, dan terus berkarya di masyarakat,” ucapnya. Robby juga berharap agar Padma sebagai organisasi alumni Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha dapat terus berkembang.

Ia berpesan, “Padma teruslah maju, tingkatkan kiprah dan sumbangsih di tengah masyarakat. Jaya selalu Padma!”

Padma adalah organisasi masyarakat yang beranggotakan alumni dokter lulusan Universitas Kristen Maranatha. “Saat ini Padma mempunyai anggota 4.601 dokter yang tersebar di seluruh Indonesia, dan beberapa di luar negeri,” ungkap dr. Dani, M.Kes., Wasekjen Padma 2022-2025.

Anggota Padma menempati hampir semua bidang kompetensi yang ada dalam dunia kedokteran, dan banyak berkontribusi di tengah masyarakat.

“Ketika pandemi Covid-19, dokter-dokter Padma terlibat menangani pasien Covid-19 di Wisma Atlet,” lanjut dr. Dani. Ada juga anggota Padma yang menduduki jabatan penting sebagai pemangku kebijakan, serta ada juga yang aktif dalam Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

 


 

Data: Medkom & Humas Maranatha
Foto: dok. Padma
Sumber: Maranatha News
28/09/2024

Share artikel berita ini
Berita Terkait
Edisi Terbaru,
Open chat
Hai, butuh bantuan?
Ingin tahu lebih banyak?
Klik tombol di bawah untuk menghubungi kami di WhatsApp.